pt yamamoto keiki indonesia

PT Yamamoto Keiki Indonesia adalah perusahaan yang mengkhususkan diri dalam pembuatan alat pengukur tekanan, termometer, dan menyediakan layanan kalibrasi berkualitas. Perusahaan ini didirikan pada tanggal 21 Juni 1989 oleh dua sumber daya potensial dari Jepang dan Indonesia, yaitu Yamamoto Keiki Mfg. Co. Ltd (YKM) dan mitra Indonesia.

Saat ini, PT. Yamamoto Keiki Indonesia telah mempercepat peningkatan kualitas output dan mengembangkan laboratorium kalibrasi untuk standar industri internasional. Perusahaan ini terkenal dengan reputasi baiknya dalam kualitas, kehandalan, dan layanan tercepat dalam pengukuran kalibrasi. Keunggulan kompetitif ini mendorong mereka untuk terus mengembangkan dan memperluas instrumen serta aksesorisnya untuk memenuhi permintaan pasar domestik dan internasional.

Layanan Dari PT Yamamoto Keiki Indonesia

Layanan yang pasti dari PT Yamamoto Keiki Indonesia adalah kalibrasi. Pada awal berdiri, memang masih belum ada sertifikasi. Namun pada tahun 1996, pencapaian lebih lanjut dicapai dengan keberhasilan penerapan standar JIS B 7505 pada Pengukur Tabung Bourdon, yang ditandai dengan diterimanya Sertifikat ID 9617. 

Menjadi yang terdepan dalam industri kalibrasi maju di Indonesia, Permulaan ISO/IEC 17025:2005 tentang Laboratorium Kalibrasi telah diberlakukan. Kinerja ini telah menghasilkan pengakuan resmi no. LK025-IDN pada tanggal 1 Desember 2001.

Keunggulan Laboratorium Kalibrasi PT Yamamoto Keiki Indonesia

PT Yamamoto Keiki Indonesia akan terus berinovasi dalam melaksanakan kalibrasi yang unggul dan terpercaya di Indonesia. Ada berbagai kelebihan yang bisa Anda dapatkan dengan mempercayakan laboratorium kalibrasi PT Yamamoto Keiki Indonesia diantaranya:

  • Kalibrasi dengan standar acuan yang pasti
  • Adanya pelaksana kalibrasi yang kompeten dan juga professional
  • Pembayaran yang mudah serta dengan biaya yang sangat terjangkau
  • Menjamin instrumen yang Anda kalibrasikan akan sampai ke tujuan Anda dengan aman dan juga selamat

Selain berbagai kelebihan tadi, ada juga kelebihan dari PT Yamamoto Keiki Indonesia, di antaranya:

Memiliki Standar Akreditasi KAN

PT Yamamoto Keiki Indonesia sudah memiliki akreditasi KAN. Akreditasi ini masih berlaku sampai dengan 20 September 2025 dan akan diperpanjang kembali ketika masa berlakunya sudah habis oleh PT Yamamoto Keiki Indonesia.

Mengacu Kepada Standar Ukur Internasional

Setiap laboratorium kalibrasi yang sudah mendapatkan akreditasi dari Komite Akreditasi Nasional, tentu saja akan mengacu kepada standar ukur internasional. Penggunaan standar ini akan menjamin proses kalibrasinya akan sesuai dengan prosedur dan menghasilkan instrumen yang akurasinya dapat dipertanggung jawabkan. 

Peralatan Laboratorium Yang Mumpuni

Semua peralatan laboratorium kalibrasi di PT Yamamoto Keiki Indonesia sudah dijamin mumpuni untuk berbagai ruang lingkup. Ini merupakan bentuk pemenuhan dari standar ISO 17025.

Ruang Lingkup Laboratorium Kalibrasi PT Yamamoto Keiki Indonesia

Mempercayakan kalibrasi di PT Yamamoto Keiki Indonesia memang menjadi pilihan yang tepat. Pasalnya, ada berbagai ruang lingkup kalibrasi yang bisa Anda percayakan. Di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Suhu & Kelembaban
    Pada ruang lingkup ini, alat ukur yang bisa dilakukan kalibrasi adalah termometer cairan dalam gelas, sensor gauge/bimetal, sensor suhu dengan indikator, temperature enclosures (oven, inkubator, waterbath, liquid bath, hot plate), moisture analyser/balance, data logger with sensor, autoclave, dan thermohygrometer.
  • Massa
    Pada ruang lingkup kalibrasi massa, PT Yamamoto Keiki Indonesia menyediakan kalibrasi untuk peralatan anak timbangan, dan juga timbangan.
  • Tekanan
    Untuk ruang lingkup kalibrasi tekanan, yang bisa di kalibrasi adalah dead weight tester, digital test gauge, pressure gauge, data logger, digital vacuum, vacuum gauge, differential pressure gauge, dan autoclave.
  • Gaya
    Pada ruang lingkup kalibrasi gaya, PT Yamamoto Keiki Indonesia bisa melakukan kalibrasi dan juga sertifikasi untuk push pull.
  • Panjang
    Terakhir, adalah ruang lingkup panjang. Beragam alat ukur seperti calliper, micrometer outside, dial gauge, height gauge, dan dial thickness bisa dilakukan di PT Yamamoto Keiki Indonesia.

Kesimpulan

Karena sudah berkecimpung dalam dunia kalibrasi, pengujian, dan juga sertifikasi selama 34 tahun di Indonesia, PT Yamamoto Keiki Indonesia bisa menjadi pilihan terbaik bagi Anda yang ingin mendapatkan layanan kalibrasi terpercaya dan juga berkualitas.