pt inti presisi medica

Berbagai alat kesehatan perlu sekali untuk dilaksanakan kalibrasi. Tentu saja itu tidaklah hal yang tabu karena alat kesehatan sangat perlu mengukur dengan akurat demi diagnosa penyakit dan pelayanan penyakit yang tepat dan tidak membahayakan pasien. Maka dari itu, setiap institusi kesehatan perlu melaksanakan kalibrasi pada semua alat kesehatan yang dimiliki atau dikelolanya. Terdapat jasa kalibrasi terpercaya di Surabaya yang bisa diandalkan, yaitu PT Inti Presisi Medica.

Sejak didirikan di Surabaya, PT. IPM (Inti Presisi Medica) telah diresmikan melalui Akta Notaris G G Mochtar Rudy, SH, nomor 04 tanggal 6 Juli 2009. Meskipun perusahaan baru memulai kegiatan komersialnya pada bulan Januari 2014, PT Inti Presisi Medica telah menjalani proses legalitas dan perizinan yang sesuai dengan peraturan yang berlaku. Hal ini merupakan cerminan komitmennya untuk menjalankan operasi dengan integritas dan sesuai dengan standar yang berlaku.

Layanan Yang Ditawarkan PT Inti Presisi Medica

PT IPM memiliki berbagai layanan unggulan yang masih berlaku sampai dengan sekarang ini. Layanan yang diberikan tentu saja masih bersinggungan dengan maintenance atau perawatan dari alat kesehatan yang ada di rumah sakit, klinik, puskesma, dan masih banyak lagi.

Hal ini dapat terwujud karena PT Inti Presisi Medica memiliki laboratorium kalibrasinya sendiri untuk menunjang layanan yang diberikannya.

Pengujian dan Kalibrasi Alat Kesehatan

Laboratorium kalibrasi yang menjadi layanan utama PT Inti Presisi Medica dapat melayani pengujian dan kalibrasi alat kesehatan termasuk radiologi. Hal ini tentu saja adalah layanan yang paling utama dari PT IPM. PT Inti Presisi Medica dalam melaksanakan kalibrasi in-situ dan juga eks-situ.

Perawatan dan Perbaikan Alat Kesehatan

Selain kalibrasi, PT Inti Presisi Medica juga bisa melaksanakan perawatan dan juga perbaikan untuk berbagai alat kesehatan termasuk radiologi. Maintenance atau perawatan ini akan sangat penting bagi alat kesehatan, maka dari itu laksanakanlah dengan interval tertentu seperti kalibrasi yang juga memiliki interval pelaksanaannya sendiri.

Daftar Ruang Lingkup Laboratorium Kalibrasi PT Inti Presisi Medica

Ada berbagai ruang lingkup kalibrasi yang bisa dilaksanakan di laboratorium kalibrasi PT IPM. Semua ruang lingkup ini hanya sebatas untuk alat kesehatan seperti yang menjadi layanan utamanya, yaitu: 

  • Massa 
  • Volume
  • Tekanan 
  • Kelistrikan 
  • Waktu & Frekuensi

Keunggulan Laboratorium Kalibrasi PT Inti Presisi Medica

Sebagai layanan kalibrasi karena memiliki laboratorium kalibrasinya sendiri, PT Inti Presisi Medica adalah pilihan yang sangat tepat untuk kalibrasi alat kesehatan. Hal ini tercermin dari berbagai keunggulan yang bisa Anda dapatkan. Apa saja itu?

Sudah Lulus Sertifikat Akreditasi KAN

Laboratorium kalibrasi PT Inti Presisi Medica sudah mendaptakan akreditasi dari Komite Akreditasi Nasional atau KAN. Dengan ini, pelaksanaan kalibrasi alat kesehatan bisa sesuai dengan prosedur yang diterapkan agar menghasilkan laporan hasil kalibrasi yang terpercaya.

Menggunakan Teknisi Yang Sudah Bersertifikat

PT IPM sangat didukung dengan adanya teknisi atau tenaga ahli di bidangnya yang sudah bersertifikat. Pelaksanaan kalibrasi dan juga perawatan serta perbaikan bisa dilaksanakan dengan baik dan benar sesuai prosedur.

Fasilitas Laboratorium Yang Terjaga

Semua fasilitas yang ada di laboratorium kalibrasi PT IPM dijamin terjaga. Kalibrator dan juga alat kalibrasi akan mengalami perawatan sendiri untuk menjamin hasil kalibrasi dan juga layanan lainnya yang memuaskan dan berkualitas.

Kesimpulan

PT IPM (Inti Presisi Medica), yang beralamat di Komp. Darmo Park II Blok IV/17, Jalan Mayor Jenderal Sungkono Surabaya (60225), merupakan perusahaan yang berdedikasi dalam bidang medis. Dengan layanan pelanggan sebagai prioritas utama, PT Inti Presisi Medica dapat dihubungi melalui Telp. (031) 5685150, Fax. (031) 5613963, atau email ke [email protected].