Metal rules atau penggaris besi, adalah salah satu jenis alat ukur di dalam ruang lingkup panjang yang sering digunakan di berbagai bidang terutama industri. Selain itu alat ukur ini juga perlu dikalibrasi sesuai dengan jangka waktunya untuk memastikan agar alat ukur tersebut tetap menghasilkan pengukuran yang tetap akurat. Untuk melakukan kalibrasi dengan benar, berikut adalah cara untuk melakukan kalibrasi sesuai standar serta rekomendasi jasa kalibrasi metal rules yang berkualitas.
Cara Kalibrasi Metal Rules Berdasarkan Standar
Sebelum membahas lebih lanjut tentang proses kalibrasi, penting untuk memahami bahwa standar acuan yang digunakan dalam kalibrasi metal rules harus sesuai dengan standar yang digunakan, untuk lebih jelasnya mari kita simak penjelasan berikut ini.
Standar Kalibrasi, Rentang Ukur dan Metode
Dengan menggunakan standar ISO/IEC Guide 99:2007 yang dijadikan sebagai panduan mengenai konsep dan metode dalam bidang metrologi, termasuk prinsip dasar kalibrasi. Kalibrasi pada dasarnya adalah suatu proses pengecekan dan pengaturan akurasi dari alat ukur dengan cara membandingkannya dengan standar atau tolak ukur yang telah ditetapkan. Metoda kalibrasi yang tepat juga salah satu faktor penting dalam kalibrasi.l dimana metode ini harus sesuai dengan alat ukur yang dikalibrasi, untuk metode kalibrasi metal rules bisa menggunakan metode JIS B 7516:2005 dengan rentang ukur mulai 0mm ~ 300mm.
Tahapan Kalibrasi
Berikut ini adalah langkah-langkah dalam proses kalibrasi metal ruler:
- Persiapan: Pada tahap ini, alat standar dan alat yang akan dikalibrasi harus dipersiapkan. Pelaksana kalibrasi juga harus memastikan bahwa lingkungan kalibrasi memenuhi syarat-syarat yang ditetapkan oleh metode kalibrasi.
- Pelaksanaan: Tahap ini melibatkan pengamatan awal pada alat, penyetelan, pengamatan kewajaran hasil ukur, hingga penentuan ketidakpastian. Pelaksanaan ini harus dilakukan dengan teliti dan sesuai dengan metode kalibrasi yang telah ditetapkan.
- Menghitung Data dan Ketidakpastian: Setelah data ukur dikumpulkan, data tersebut kemudian dihitung dan dianalisis untuk menentukan ketidakpastian pengukuran. Hal ini penting untuk memastikan keakuratan dan keandalan hasil kalibrasi.
- Membuat dan Menerbitkan Laporan: Laporan hasil kalibrasi harus dibuat dan diterbitkan sebagai bukti bahwa proses kalibrasi telah dilakukan sesuai dengan standar yang berlaku. Laporan ini harus berisi detail proses kalibrasi, hasil pengukuran, dan ketidakpastian pengukuran.
Manfaat Kalibrasi Berdasarkan Standar
Adapun manfaat kalibrasi yang berdasarkan dengan standar berikut ini:
- Untuk menentukan nilai deviasi dari metal rules.
- Untuk menjamin hasil pengukuran yang sudah dilakukan sesuai dengan standar nasional atau internasional.
Adapun manfaat kalibrasi tersebut akan didapat jika dilakukan dengan benar, maka dari itu Anda hendaknya memilih jasa kalibrasi metal rules yang terpercaya dan berkualitas seperti Kalibrasi.com.
Jasa Kalibrasi Metal Rules Terakreditasi di Kalibrasi.com
Kalibrasi.com merupakan perusahaan teknologi yang berbasis di Indonesia, yang telah mendirikan sebuah bisnis layanan jasa kalibrasi metal rules sejak tahun 2023. Dengan menggunakan teknologi canggih, Kalibrasi.com berorientasi untuk menyediakan bisnis dengan layanan kalibrasi yang akurat dan handal.
Ruang Lingkup
Dengan menawarkan jasa kalibrasi metal rules yang berkualitas, Kalibrasi.com juga memiliki ruang lingkup kalibrasi yang luas. Sehingga Anda bisa menyesuaikan kebutuhan kalibrasi Anda. Dengan demikian, Kalibrasi.com memastikan bahwa setiap perusahaan, dari berbagai bidang dapat memiliki akses ke layanan kalibrasi yang tepat dan handal.
Mitra Terakreditasi
Salah satu keunggulan dari Kalibrasi.com adalah bekerjasama dengan mitra terakreditasi. Sebagai contoh, PT. Dinamika Kalibrasi Indonesia, yang telah berdiri sejak 2016, adalah salah satu mitra dari Kalibrasi.com. PT. Dinamika Kalibrasi Indonesia telah mendapatkan sertifikasi KAN pada tahun 2021 dan telah melayani berbagai kalangan pengguna alat ukur, mulai dari pemerintahan, industri, hingga swasta di seluruh wilayah Indonesia.
Informasi Penawaran
Bagi Anda yang ingin melakukan kalibrasi alat ukur, Anda bisa langsung kunjungi web resmi perusahaan ini. Anda akan menemukan berbagai informasi lengkap mengenai layanan kalibrasi yang disediakan, serta prosedur untuk melakukan penawaran. Sebagai perusahaan yang berorientasi pada teknologi, Kalibrasi.com memastikan bahwa setiap informasi yang Anda butuhkan dapat diakses dengan mudah dan cepat. Dengan mitra yang sudah terakreditasi dan layanan yang berkualitas, tidak ada alasan lagi untuk tidak memilih Kalibrasi.com sebagai mitra kalibrasi Anda.